Tips Dan Trik Lolos Seleksi SNMPTN (Jalur Undangan)
Cara Agar Tembus SNMPTN
Kita semua tau kalau tidak ada yang tau proses resmi
penentuan agar lolos SNMPTN. Termasuk guru BK/ guru di sekolah kalian tidak ada
yang tau secara resmi bagaimana dan apa caranya agar dapat lulus snmptn. Mereka
hanya memberikan pengalaman-pengalaman dari kakak-kakak kelas yang pernah lulus
snmptn. Jadi untuk tingkat kelolosannya
sedikit sekali dari yang diharapkan.
Disini saya ingin memberikan tips bagi kalian para pelajar
yang akan mendaftar snmptn. Disini saya sebenarnya juga sama, saya
memberikan tips ini berdasarkan pengalaman sendiri(JADI TIDAK RESMI). Saya
lolos snmptn 2014, meskipun begitu ada sedikit yang saya sesali atau yang saya
sayangkan karena saya mungkin bisa lebih baik dari jurusan yang saya pilih.
Tapi kembali lagi ke Tuhan yang Maha Esa saya harus sangat-sangat berSYUKUR
atas kenikmatan yang sudah diberikan Tuhan yang Maha Esa. Semoga dangan jurusan
yang saya pilih, saya bisa lebih sukses dari jurusan yang saya inginkan
sebenarnya(kok malah curhaaaat –“ hehehe).
Maka dari itu saya tidak ingin kalian semua mengalami
seperti yang saya alami. Semoga tips ini dapat membantu kalian agar dapat LOLOS
SNMPTN dan mendapatkan jurusan yang kalian inginkan. Langsung saja, silahkan
dibaca. ENJOY IT !! GOOD LUCK !!
1.
Pilih JURUSAN
Dalam memilih, pilih jurusan yang kalian inginkan. Tapi kalau
saya boleh saran, pilih jurusan yang kalian inginkan tapi yang sesuai dengan
nilai rapot kalian mulai dari semester 1-5. Misalnya kalian ingin jurusan
Teknik Sipil, berarti nilai fisika dan matematika kalian di semester 1-5 harus
trus naik. Kalau ingin masuk hukum, berarti nilai PKN kalian harus naik trus
kalau tetap sih masih bisa. Harus naik terus itu maksudnya, misal semester 1 =
75 semester 2 harus di atasnya atau paling nggk tetap 75.
Dalam memilih universitas pilihlah univ yang memiliki jurusan
yang kalian inginkan tapi akreditasinya minim B jangan sampai C. Karena katanya
sih kalau akreditasinya C, kalian akan mendapatkan kesulitan dalam mencari
pekerjaan nantinya. Trus pilih UNIV sesuai kemampuan anda. Karena biasanya
dalam pilihan snmptn harus memilih 2 univ pilihan pertama pilih univ yang
kalian inginkan. Dan yang kedua pilih univ yang sekiranya dengan kemampuan
kalian, kalian bisa lolos. Jangan lupa ya guyyss banyak sedikitnya kakak kelas
atau nilai ipk kakak kelas kalian di UNIV itu juga mempengaruhi peniliaian.
Jadi saran saya pilih UNIV yang setiap Tahunnya sekolah kalian dapat banyak.
2. PENGURUTAN PILIHAN
Pilihan pertama kalian harus jurusan dan univ yang kalian
inginkan tapi ingat jangan memilih jurusan dan univ yang terlalu tinggi, tinggi
dikit sih nggk papa. Misal ya nilai kalian 80 kalian milih yang 90 itu ya
ketinggian guys pilih aja yang 85 atau dibawahnya. Trus pilihan kedua dan
ketiga anda boleh memlih yang tingkatannya dibawah pilihan pertama. Kalau bisa
sih pilih yang anda yakin kalian akan lolos di jurusan dan univ itu.
4.
Hal-hal yang MEMPENGARUHI PENILAIAN (MENURUT
SAYA)
a. Nilai
rata2 rapot harus naik terus atau tetap. Kalau bisa nilai mata pelajaran yang
sesuai jurusan harus naik trus atau tetap juga. Jadi kesempatan lebih besar
b. PRESTASI(
sertifikat atau piala atau apapun itu penghargaannya entah juara 1,2,3 bahkan
nggk menang cuman jadi peserta aja itu kalian ikutin aja guys nggk papa
pokoknya jumlah prestasi maksimal 3)
c. Jumlah
kakak kelas yang ketrima di PTN
d. Nilai
IPK kakak kelas yang jadi mahasiswa di PTN
e. Akreditasi sekolah masing2 (buat kalian yang
sekolah swasta jangan khawatir guys saya aja bisa kok)
f.
Rangking kalian di sekolah kalian bukan hanya
dikelas
g. Kalau
dari tahun 2014 katanya sih nilai UNAS ikut juga mempengaruhi
h. Sepertinya
itu aja guys yang saya INGAT hehehe.
Coba kalian sering-sering konsultasi sama guru BK kalian masing2 masalah SNMPTN
kalian agar kalian dapat terbantu
USAHA DAN DOA 100% (PENTING BROOO !!!)
Dalam usaha jangan pernah puas. Kalian harus terus belajar
belajar dan belajar. Karena disana saingan kalian se-Indonesia sedang berjuang
lebih dari anda. Jadi ingat itu baik-baik agar kalian tidak malas. Kalau bisa belajar yang ikhlas bro jangan
mengaharapkan nilai meskipun nilai itu juga sangat perlu. Tapi buat apa kalian
dapet nilai tinggi-tinggi kalau kalian di PTN nanti gk bisa apa2?. Oh iya bro
kalau kalian misal masih semester 4 dan kalian ingin masuk jurusan Ekonomi.
Nilai kalian ekonomi sampai semester 4 masih bagus masih naik. Tapi kan masih
ada semester 5 yang masih tanda tanya nih bro??? Betul tidak?.
Maka dari itu saran saya kalian harus konsultasi ke guru kalian bro. Tanya-tanya masalah nilai kalian bagaimana cukup tidak kurang tidak. Kalau terpaksa kurang minta tambahan nilai di pelajaran ekonomi tapi dengan TUGAS dan Tantangan yang berat bro nggk gitu aja biar nilai kalian sesuai dengan kemampuan kalian. dan dengan catatan harus sebelum ujian semester broo. Kalau sudah sampai rapotan trus minta ganti ya itu gk boleh lah broo. Gk dibolehin sama sekolah, agama dan negara hehehe.
Maka dari itu saran saya kalian harus konsultasi ke guru kalian bro. Tanya-tanya masalah nilai kalian bagaimana cukup tidak kurang tidak. Kalau terpaksa kurang minta tambahan nilai di pelajaran ekonomi tapi dengan TUGAS dan Tantangan yang berat bro nggk gitu aja biar nilai kalian sesuai dengan kemampuan kalian. dan dengan catatan harus sebelum ujian semester broo. Kalau sudah sampai rapotan trus minta ganti ya itu gk boleh lah broo. Gk dibolehin sama sekolah, agama dan negara hehehe.
DALAM DOA kalian juga sama, nggk boleh naik turun doanya.
Harus dinamis naik. Dengan catatan kalau doa yang ikhlas bro kalau bisa. Jadi
misalkan kalian doa banyak-banyak tapi gk dikabulin jangan marah atau ngancam
sama Tuhan bro. Tapi yang aku percaya ya guys kalau usaha dan doa sudah
maksimal 100% dan Niat yang juga sama, InsyaAllah Tuhan akan mengabulkannya..
Sekian dari saya semoga tips2 diatas bermanfaat. Jika ada pertanyan,
komen atau saran bisa langsung dklik aja ya tombol komentarnya... hehehe
GOOD
LUCK !! BISMILLAH !!
Penulis: Oktavimega Yoga Guntaradewa
Instagram: @Yogantarawa
Penulis: Oktavimega Yoga Guntaradewa
Instagram: @Yogantarawa
1 komentar
tips and triknya sangat membantu sekali
ReplyDeleteApa itu kuota edukasi