Proses Perjalanan Sang Pembelajar

by - 06:56


Gambar diambil dari google
Sepertinya dia terlalu sibuk duduk dan menatap kursi kosong di depan
Dia lupa berada di sebelah jendela
Meskipun begitu, terlalu cepat, dia tak bisa menikmati
Harusnya dia turun dan berjalan
Sembari mengamati, atau mengikuti

Apa dia merugi?
Bukankah setiap orang punya jalan masing-masing?
Bukankah setiap orang punya tiketnya masing-masing?

Dia sepertinya iri, pada orang yang berani turun bukan dijalannya
Tapi mungkin tidak
Orang yang menikmati jalannya lebih mendamaikan
Namun orang yang gelisah pada perjalannya adalah yang lebih kasihan

Selama perjalanan dia mempelajari banyak
Meskipun dia lambat, dia benar belajar

Investor mungkin bilang dia tak berpotensi
Kebanyakan orang mencaci
Perusahaan yang mau menerimanya mungkin ragu
Tapi dia memberi garansi kepada mereka tak kan rugi


Ketika dia sudah pada tujuannya, sejarah yang akan mengatakan pada mereka.


09-10-2017
-Yogantarawa-

You May Also Like

0 komentar